3 Wisata Banyuwangi yang Lagi Hits dan Wajib Dikunjungi Wisatawan

Objek wisata hits Banyuwangi
TIMES.ID - Banyuwangi merupakan salah satu kabupaten yang terletak di Jawa Timur. Letaknya di perbatasan antara Jawa Timur dan Bali menjadikan kabupaten ini menyisakan berbagai objek wisata yang eksotis dan menarik wisatawan untuk berkunjung. Berikut beberapa objek wisata di Bayuwangi yang dapat dikunjungi di akhir pekan.

1. Pantai G-Land

Pantai G-Land. Foto: WIkipedia

Pantai G-Land ini sangat terkenal di kalangan wisatawan lokal dan mancanegara karena pantai tersebut menawarkan wahana surfing dengan ombak yang sangat mendukung untuk eksplor keindahan pantai.

Pantai G-Land ini juga diakui sebagai post surfing terbaik di Asia Tenggara dan ombak pantai tersebut masuk kedalam kategori 7 ombak terbaik di dunia. Bagaimana tidak, ombak pantai tersebut cenderung besar dan stabil sehingga menjadikan aktivitas surfing semakin menyenangkan.

2. Pantai Pulau Merah

Pantai pulau merah. Foto: kolase foto instagram @pantaipulaumerah

Pantai Pulau Merah ini memiliki ciri khas berupa sebuah bukit kecil dengan tinggi 200 meter yang tanah yang berwarna kemerah-merahan yang ditumbuhi berbagai macam tumbuhan diatasnya.

Pantai ini sering dikunjungi oleh wisatawan untuk berkreasi sambil mengamati bentuk kearifan lokal setempat berupa bangunan Pure di sekitar pantai tersebut yang sering digunakan oleh umat Hindu untuk melakukan upacara keagamaan mekies.

Selain itu, pantai ini juga menawarkan wahana lainnya seperti snorkling yang banyak diminati oleh anak muda karena dapat melihat berbagai keindahan wisata dibawah laut.

3. Air Terjun Coklat

Air Terjun Coklat. Foto: freepik

Air Terjun Coklat ini terletak wilayah Tegalharjo Glenmore yang memiliki ciri khas alam yang khas dan indah. Air terjun ini terletak di pelosok Banyuwangi dan membutuhkan jarak tempuh yang agak lama.

Menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi tempat ini karena harus melakukan tracking selama beberapa jam dan harus menyusuri hutan di pegunungan yang rindang.

Air Terjun Coklat ini tidak kalah menarik dengan wahana air terjun lainnya di Indonesia, air terjun ini memiliki debit air yang besar yang bercucuran dari atas pegungungan disertai dengan adanya pantulan cahaya pelangi di sela-sela air yang berjatuhan dari puncak pegunungan tersebut.