7 Atlit PON Positif Covid-19, Menkes: Penginapan Disinyalir Kuat Faktor Penularan
Dalam keterangan pers, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, ada 7 atlit yang terinfeksi Covid-19 di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Menkes menduga, Penginapan sebagai penyebab penularan.
Suasana malam hari Stadion Papua Bangkit. Foto: IST |
Tercatat, dari ketujuh atlit tersebut, diketahui ada yang kembali ke Tarakan, Kalimantan Utara. Kemudian, dua orang kembali ke Jambi, tiga ke Sidoarjo, Jawa Timur dan seorang atlit kembali ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Setelah kami mengamati, ada 7 atlet yang sebelumnya sudah teridentifikasi Covid-19, namun berhasil keluar dari tempat isolasi sebelum selesai masa isolasinya, " tutur Budi dalam konferensi pers yang disiarkan lewat kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Senin 11 Oktober 2021.
Atas temuan tersebut, Presiden Joko Widodo menurutnya telah memerintahkan agar ketujuh atlet tersebut wajib melanjutkan isolasi setibanya di daerah asal masing-masing.
Posting Komentar