Seru Banget, Lagi Hits The Herritage Palace, Destinasi Wisata Ala Eropa Kawasan Solo

wisata estetik ala negeri Eropa kini lagi viral di Solo
Objek wisata ini berlokasi di Sukoharjo, jawa Tengah. The Herritage Palace merupakan salah satau tempat wisata kekinian yang disulap dari bekas pabrik gula Gembongan dulunya. Tempat wisata ini baru dibuka pada tahun 2018 silam hingga kini. Tempat wisata ini menarik banyak perhatian wisatawan yang ingin melihat suasana perindustrian klasi ala Eropa tempo dulu.

The Herritage Palace Foto: kolase foto instagram @theherritagepalace

The herritage Palace ini menawarkan banyak wisata kalasik didalamnya. Jika kamu berkunjung kesini, kamu akan melihat berbagai macam bentuk mobil antik yang terpajang di halaman tempat ini.

Baca Juga: Fakta Menarik Tentang Kerajaan Samudera Pasai di Aceh, Pusat Penyebaran Islam Pertama di Indonesia 

kamu bisa melihat secara langsung mobil Dodge yang digunakan oleh Ir. Soekarno saat perjalanan dinas. Selain itu juga terdapat mobil pemadam kebakaran Dodge Power tahun 1953, Chevrolet Bel Air USA 1955, dan Jeep Willys USA 1943. Mobil-mobil antik ini sengaja dipajang di halaman depan sebagai wisata bersejarah dan terlegendaris bagi para pengunjung.

Selain itu, kamu juga dapat merasakan suasana perindustrian ala Eropa di tahun 1948 yang dulunya dikuasai oleh Belanda. Suasana bak negeri Eropa ini sangat mendukung untuk dijadikan spot foto yang instagramable.

Selain mobil antik dan spot foto yang indah, kamu juga harus coba mengunjungi Museum 3D Trick Art untuk melihat aneka ragam lukisan 3D yang keren, museum ini terdapat di dalam The Herritage Palace.

Baca Juga: Bagus Banget! Berikut Beberapa Tujuan Wisata yang Bisa Kamu Kunjungi di Pengalengan

Selanjutnya, The Herritage Palace ini juga memiliki wahana wisata keren lainnya yang lagi hits dan viral. Terdapat objek wisata lain didalamnya antara lain Museum Industri, Omah Kwalik, Garden Retro Paradise, Conventional Hall, dan the Kids Town & Food Street.

The Herritage Palace ini memiliki jam opersional yang berbeda saat weekdays dan weekend. Saat weekdays tempat ini buka mulai dari pukul 10:00 – 18:00, sementara saat Weekend tempat ini buka dari pukul 09:00 – 21:00.

Adapun jarak tempuh ke The Herritage Palace ini sekitar 10km jika kamu berada di pusat kota Solo. Tidak terlalu jauh bukan, tunggu apalagi yuk ajak keluarga dan temanmu kesini.