Pesona 3 Pantai Paling Hits dan Populer di Surabaya

Surabaya yang merupakan kota besar ternyata menyimpan pantai yang sangat indah
Surabaya merupakan kota yang padat dan cepat.
 
Pesisir Kenjeran, Foto: @junae.id

SURABAYA - Kehidupan perkotaan yang serba cepat dan macet akan menjadikan pikiran sumpek. Untuk membuat pikiran tetap rileks maka diperlukan refreshing.

Pantai adalah pilihan yang tepat untuk menenangkan pikiran. Tempat yang indah dan suasana yang sejuk dengan pesona alam yang disajikan Tuhan menjadi salah satu alternatif untuk orang kota menanangkan pikiran.

Kota Surabaya juga memiliki pantai yang tak kalah indah dari daerah lain. Contohnya saja seperti Pantai Kenjeran, pantai ini selalu ramai dikunjungi warga di sore hari ketika menjelang senja.

Bukan hanya Pantai Kenjeran, ada beberapa pantai lainnya di Surabaya yang tak kalah indah dan dapat memanjakan mata.

Pantai Kenjeran Lama

Pantai ini berada di Kecamatan Bulak, Surabaya. Lokasinya sangat mudah diakses, bahkan bisa dicari menggunakan aplikasi Google Maps.

Untuk masuk ke pantai ini dikenakan tarif sekitar Rp 5.000 per orang. Namun, saat weekend atau hari libur nasional lainnya harganya akan naik, sekitar Rp 10.000 per orangnya.

Pantai Kenjeran Lama dibuka pukul 07.00 hingga 18.00 malam. Banyak orang yang mengahabiskan waktunya di tempat ini ketika menjelang senja, hanya untuk melihat dan menikmati sunset.

Ombaknya yang tenang dan pasir yang hitam menjadi daya tarik tersendiri bagi pantai ini.

Pantai Ria Kenjeran

Pantai Ria Kenjeran sangat mudah diakses, sebab jalan menuju ke lokasi sudah sangat bagus. Tidak terlalu jauh dari pusat Kota Surabaya. Biaya yang harus dikeluarkan saat masuk ke pantai ini, hanya sebesar Rp 5.000.

Di pantai ini juga terdapat beberapa spot foto yang menarik lainnya, salah satunya Pagoda Tian Ti.

Bangunan ini sangat menawan, karena arsitekturnya mirip degan Tempel of Heaven yang ada di negara China.

Pantai Ekowisata Mangrove Wonorejo

Pantai ini berada di kawasan wisata Mangrove Wonorejo. Untuk sampai ke pantai, maka harus menggunakan perahu yang sudah disediakan untuk disewa para pengunjung.

Saat menuju pantai, para pengunjung akan menjelajahi dan menikmati hutan mangrove yang terbentang sepanjang pantai.

Pengunjung akan menaiki perahu selama kurang lebih 13 sampai 15 menit. Untuk sampai ke tepi pantai, wisatawan akan menyusuri sungai sepanjang 5,4 kilometer.

Saat weekday, perahu disewakan dengan sistem paket, artinya harus ada 12 orang dalam satu rombongan. Tarif yang harus dibayar sebesar Rp 25.00 untuk dewasa dan Rp 15.000 untuk anak-anak.

Sedangkan untuk weekend tidak berlaku sistem paket, namun tarifnya tetap masih sama. Atau jika ingin menyewa satu perahu, pengunjung bisa membayar Rp 300.000 per perahu.