Ini Lho, Objek Wisata Paralayang yang Populer di Jawa Timur 2023, Yuk Kepoin Harga Tiket dan Ada Wahana Apa aja

Wisata populer di Kota Batu yang menguji adrenalin
Liburan memang kegiatan yang di tunggu-tunggu oleh banyak orang. Berlibur atau refreshing tentunya punya kepusan tersendiri untuk masing-masing orang. Bukan hanya sekedar itu, berlibur juga membuat diri menjadi jauh lebih tenang.


Objek Wisata Paralayang Kota Batu. Foto: Kolase Foto Instagram @paralayangbatu


JAWA TIMUR – Berlibur ke Jawa Timur memang tidak ada habisnya, pesona dan keindahan provinsi yang ada di bagian timur Pulau Jawa ini memang sangat lihai dalam memikat hati para wisatawan lokal maupun turis asing.

Salah satu objek wisata yang harus kamu kunjungi ketika sedang berada di Jawa Timur adalah objek wisata Paralayang Kota Batu yang terletak di Jalan Brigjend Abd Manan Wijaya, No. 186, Maron, Pandesari, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.

Yang paling menarik dari objek wisata ini adalah pengunjung bisa berwisata sambil berolahraga dan menikmati keindahan alam dari atas gunung.

Paralayang adalah jenis olahraga ekstrim yang saat ini cukup banyak digemari. Adapun harga tiket masuk untuk objek wisata ini adalah Rp20.000 per orang.

Tetapi jika kamu ingin mencoba melakukan paralayang maka kamu dikenai biaya tambahan sebesar Rp400.000.

Adapun kegiatan wisata yang bisa kamu lakukan di objek wisata ini adalah terbang bebas dengan paralayang, yang kamu akan melihat pesona Kota Batu dengan sensasi yang berbeda.

Kamu juga bisa menikmati pemandangan dari ketinggian 1,315 m di atas permukaan laut yang tentunya kamu akan merasakan healing yang sebenarnya.

Ada juga Omah Kayu yaitu tempat foto-foto kekinian dan cocok untuk kamu yang instagramable. Di dalam Omah Kayu terdepat kasur dan bantal gulingnya yang akan menembah keestetikan foto kamu. Namun, untuk berfoto di Omah Kayu, kamu harus membayar Rp5.000.

Di objek wisata Paralayang ini juga bisa melakukan aktivitas out bond bersama kelaurga, bestie ataupun rekan kerja.

Saat out bond, kamu juga bisa mencoba wahana flying fox, wahana ini sangat menantang dan memacu adrenalin para pengunjung meski berbeda dengan paralayang. Untuk mencoba wahana ini, kamu harus membayar Rp15.000 per orang.