Alasan Digital Research Kian Relevan & Diperlukan Saat Ini

Associate Professor Public Policy Management dari Monash University Indonesia Ika Karlina Idris, PhD menilai digital research sangat relevan di era teknologi informasi yang kian berkembang. 


Associate Professor Public Policy Management dari Monash University Indonesia Ika Karlina Idris, PhD


JAKARTA - Hal itu disampaikan ketika menjadi narasumber Webinar Sharing Session bertema “Becoming a Digital Researcher” yang digelar oleh Program Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat atau P3M Perbanas Institute, Jakarta, Jumat (3/12).


Ia beralasan, perlunya digital research dikarenakan batasan antara online dan offline kian samar. 


“Bahkan semua orang sebenarnya bisa menjadi digital researcher yang penting memiliki hardskill dan softskill dan mampu memanfaatkan tools digital,” kata Ika Karlina Idris, PhD dalam webinar tersebut.


Ia menerangkan, secara keseluruhan riset digital itu adalah kumpulan data digital yang kemudian diolah menggunakan tools digital.


“Saya mulai menekuni dunia riset digital pada tahun 2016 sejak saya menyelesaikan pendidikan doktor di Ohio University Amerika," akunya.


Webinar ini merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh P3M Perbanas Institute sebagai bagian dari Dwi Dharma dan terbuka untuk umum. 


Acara ini dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom, dengan moderator Ovalia Rukmana, PhD, dosen Perbanas Institute.


Direktur P3M Dr Bekman Siagian, M.E.  dalam sambutannya mengatakan Perbanas sedang fokus mengembangkan riset kearah digital. 


"Harapannya dengan diadakan webinar ini dapat memberikan ide-ide serta pencerahan untuk para dosen atau akademisi di Perbanas Institute," ucapnya.


Untuk diketahui, Perbanas Institute adalah perguruan tinggi di bidang keuangan, perbankan, dan informatika yang berdiri sejak 19 Februari 1969 lalu. Perguruan tinggi ini berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Perbanas (Perhimpunan Bank-Bank Nasional). Pada tahun 2016 lalu Perbanas Institute telah meraih penghargaan sebagai institute terbaik di Jakarta dari Kemenristek Dikti.