Top 3 Wisata Pegunungan 2023 Jawa Timur Pasuruan yang Paling Sering Dikunjungi

Tempat healing yang mampu memanjakan jiwa
Jawa Timur merupakan salah satu Provinsi yang berada di Pulau Jawa, dikenal sebagai kawasan yang indah akan alam dan pemandangannya.

Gunung Penanjakkan. Foto: Kolase Foto Instagram @kediriraya_info

Kawasan ini juga merupakan salah satu kawasan yang terkenal dengan wisata alamnya yang menakjubkan, baik di mata wisatawan lokal maupun mancanegara.

Beragam wisata alam yang bisa dijumpai ketika berkunjung ke Jawa Timur tepatnya di Pasuruan, seperti wisata alam pegunungan yang berstatus sudah non aktif hingga yang masih aktif.

Berikut daftar wisata gunung yang terfavorit dan paling sering dikunjungi oleh wisatawan, antara lain:

Baca Juga: Dufan Taman Hiburan Favorit Wisatawan Masa Kini - Lokasi, Harga Tiket, Fasilitas dan Jam Operaionalnya

1. Gunung Bromo

Gunung Bromo merupakan salah satu gunung vulkanis yang sangat indah. Terletak dalam kawasan 4 kabupaten yang ada di Jawa Timur yaitu Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Malang.

Gunung Bromo memiliki ketinggian 2.329 meter di atas permukaan laut dan disebut juga sebagai "Kaldera Tengger".

Gunung Bromo berjenis sebagai gunung Kerucut Bara yang masih aktif, inilah yang menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Karena ada rasa uji adrenalin tersendiri ketika berkunjung ke tempat wisata ini.

Namun tidak perlu khawatir diperkirakan letusan terakhir gunung ini terjadi pada tahun 2016 lalu.

Berikut beberapa objek wisata yang terdapat di kawasan Gunung Bromo berupa, Bukit Teletubbies, Bukit Mentigen, Air Terjun Madakaripura, Bromo Milky Way, Pasir Berbisik, Padang Savana, Pura Luhur Poten dan objek wisata lainnya.

Tempat wisata ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap, seperti Musholla, kamar mandi, sewa kuda, sewa jeep, pos keamanan dan lainnya.

Sehingga menjadi poin tambahan untuk memberikan kenyamanan kepada para wisatawan saat berkunjung ke lokasi tersebut.

Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu liburannya ke Gunung Bromo tidak perlu khawatir masalah jam operasionalnya, dikarenakan Gunung Bromo beroperasi selama 24 Jam penuh.

Harga tiket wisata Gunung Bromo saat ini diperkirakan mulai dari harga Rp20.000 - Rp300.000 yang disesuaikan berdasarkan fasilitas dan hari kunjungannya.

Harga tiket tersebut belum termasuk harga tiket masuk, dibanderol dengan harga sebesar Rp2.000 untuk sepeda, Rp5.000 untuk motor dan Rp10.000 untuk mobil.

Baca Juga: Cimory Dairy Land Wisata Ala Eropa Bogor Jawa Barat - Harga Tiket, Lokasi Dan Jam Operasional 

2. Gunung Penanjakan

Objek wisata pegunungan yang wajib dikunjungi selanjutnya yaitu Gunung Penanjakan yang merupakan salah satu gunung yang berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Pasuruan, Jawa Timur, Indonesia.

Gunung Penanjakan memiliki ketinggian sekitar 2.770 meter.

Berikut beberapa aktivitas menarik yang bisa lakukan ketika berada di Gunung Penanjakan, yakni menikmati sunrise dipagi hari, menikmati suasana bak negeri di atas awan,

Melihat pemandangan perkampungan, berfoto dengan pose yang menarik, dan menikmati sinar mentari ketika kabut berdatangan.

Dikarenakan kawasan ini masih berada didalam kawasan Gunung Bromo. Jadi harga tiket tersebut sudah termasuk dalam tiket Gunung Bromo.

Fasilitas yang disediakan bagi pengunjung, berupa toilet, kamar mandi, musollah, warung makan, parkir dan jasa sewa alat-alat tour lainnya.

Jam operasional wisata ini dibuka selama 24 jam. Jadi bebas dikunjungi kapan saja lho,

Kisaran harga tiket ditempat wisata ini mulai dari harga Rp20 ribu hingga Rp300 ribu, disesuaikan sama hari kunjungannya.

3. Gunung Batok

Gunung Batok merupakan sebuah gunung yang berbentukyang terletak di Jawa Timur, Indonesia. Gunung ini memiliki ketinggian 2.440 meter di atas permukaan laut yang berada di Kecamatan Tosari - Kabupaten Pasuruan.

Gunung Batok berdekatan dengan Gunung Bromo dan Gunung Semeru.

Warga setempat menamai Gunung Batok berawal dari kisah cinta 2 sejoli Roro Anteng dan Joko Seger yang dihalangi oleh raksasa sakti bernama Resi Bima.

Sehingga karna larangan tersebut membuat Resi Bima murka sehingga menendang tempurung kelapa yang kemudian menjadi Gunung Batok.

Gunung Batok juga merupakan salah satu gunung yang tidak aktif. Memiliki fasilitas yang terbilang cukup lengkap, berupa toilet, akomodasi, warung makan, toko souvernir, jasa sewa jeep dan kuda, ruang sholat, dan fasilitas lainnya.

Objek wisata ini juga beroperasi selama 24 jam.
Tapi sangat disarankan datanglah ketika matahari terbit atau terbenam karena pemandangan yang disuguhkan pada saat itu sangatlah menakjubkan.

Untuk memasuki area ini dikenakan tiket mulai dari Rp29.000 - Rp320.000 perorang.
Belum termasuk tiket masuk yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp2.000 - Rp10.000.